Mengembangkan Motivasi Diri dan Etos Kerja - widiantoro

Salam pembaca setia

Batman Begins - Help Select

Artikel Terbaru

Tuesday, 3 October 2017

Mengembangkan Motivasi Diri dan Etos Kerja

ETOS KERJA
OLEH:
TEDDY RACHMAT MULIADY
Saksikan Filosofi berikut ini !!
YOU CAN !!
4 KATA YANG SELALU DIHINDARI OLEH SEMUA ORANG SUKSES
1.   Saya tidak bisa
Ketika kata ini diucapkan, kerja otak kita menutup untuk mencari jalan keluar. Namun sebaliknya, jika Saya Bisa…maka otak akan bekerja keras mencari jalan keluar.
2.   Tidak mungkin
Ketika kata ini diucapkan, maka kita sudah tidak percaya lagi dengan kekuasaan Tuhan YME. Karena semua yang ada di dunia ini berasal dari sesuatu yang belum ada (contoh: lampu, pesawat, terbang ke bulan dll.)
3.   Saya sudah tahu
Ketika kata ini diucapkan, maka ego kita akan meningkat dan hati kita langsung menutup diri untuk belajar. Padahal sejatinya ilmu yang baru itu harus dipelajari.
4.   Nanti saja
Ketika kata ini diucapkan, maka akan memicu rasa malas dan akhirnya terjadilah penundaan. Mereka yang menunda akan melemahkan antusias dan akan tersadar ketika mendapat musibah.
Hindari kata-kata sampah itu, 90 hari kedepan Anda akan jadi manusia baru.

Wejangan Bob Sadino (1933 – 2015)

“Rumah mewah bukan jaminan keluarga bahagia. Saling mengasihi, menghormati dan memaafkan, itulah kunci keluarga bahagia”.

Kaya raya bukan jaminan hidup terhormat. Tapi jujur, sopan, murah hati, dan menghargai sesama, itulah kunci hidup terhormat.
“Hidup berfoya-foya bukan jaminan banyak sahabat. Tapi setia kawan, bijaksana, mau menghargai, menerima teman apa adanya dan suka menolong, itulah kunci banyak sahabat”.
“Kosmetik bukan jaminan kecantikan. Tapi semangat, kasih, ceria, ramah dan senyuman, itulah kunci kecantikan”.
“Satpam dan tembok rumah yang kokoh bukan jaminan hidup tenang. Hati yang damai, kasih dan tiada kebencian, itulah kunci ketenangan dan rasa aman”.
“Hidup kita itu sebaiknya ibarat “bulan dan matahari”, dilihat orang atau tidak, ia tetap bersinar. Dihargai orang atau tidak, ia tetap menerangi. Diterimakasihi atau tidak, ia tetap “berbagi”.
“Jika Anda bilang anda susah, banyak orang yang lebih susah dari Anda. Jika Anda bilang Anda kaya, ada orang yang lebih kaya dari Anda. Di atas langit masih ada langit, suami, isteri, anak, jabatan, harta adalah “titipan sementara”. Itulah kehidupan”.

LUAR BIASA!!! SEMOGA BISA MENJADI INSPIRASI BAGI KITA SEMUA

No comments:

Post a Comment